Alifia Firliani, MA(HCM), adalah dosen di Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie. Ia memperoleh gelar magister dari University of Sydney pada tahun 2017 dan gelar sarjana dalam Ilmu Komunikasi dari Universitas Bakrie pada tahun 2014. Dalam karier profesionalnya, Alifia telah memiliki pengalaman di berbagai bidang, termasuk sebagai staf di JPAL/LPEM FEB Universitas Indonesia dan di Nestle Indonesia sebelumnya. Sebagai seorang akademisi, Alifia telah berkontribusi dalam penelitian dan publikasi, termasuk artikel berjudul "Moving towards targeted anti-poverty programs" yang dipublikasikan di ANU pada tahun 2020. Bidang keahliannya meliputi social marketing dan quantitative research.